Pelayanan Hukum dalam Program \"JPN Kanti Desa\" Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri Tebo

Rabu, 12 Juli 2023 pukul 11. 00 Wib s/d selesai Kepala Kejaksaan Negeri Tebo Dr. Dinar Kripsiaji, S.H., M.H, Kasi Datun Kejari Tebo Safe'i, S.H.,M.H dan tim Jaksa Pengacara Negara Kejaksaan Negeri Tebo Rika Bahri, S.H dan Jendro Hadi Wibowo, S.H melaksanakan kegiatan pelayanan hukum dalam program "JPN Kanti Desa" Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara Kejaksaan Negeri Tebo bertempat di kantor Desa Lubuk Madrasah Ulu Kecamatan Tengah Ilir Kabupaten Tebo kepada Perangkat Desa Lubuk Madrasah Ulu, Ketua RT Desa Lubuk Madrasah Ulu dan tokoh masyarakat Desa Lubuk Madrasah Ulu.
Dalam kegiatan tersebut, Kepala Kejaksaan Negeri Tebo memberikan pemaparan terkait Aset Desa dan Kegiatan ini juga merupakan rangkaian peringatan Hari Bhakti Adhyaksa ke - 63 Tahun 2023 .